LATEST NEWS

SMK Muda Genteng Gelar PAS

PAS SMK Muhammadiyah 2 Genteng mulai Senin, 27 November sampai dengan 12 Desember 2022. Ujian ini untuk mengetahui tingkat kompetensi siswa selama satu semester.

Sebanyak 1.232 siswa mengikuti ujian ini. Rinciannya kelas X sebanyak 372 siswa, kelas XI sejumlah 385 siswa, dan kelas XII ada 475 siswa. Panitia pelaksana ujian menyiapkan 27 ruang kelas. Setiap kelas diisi 24 siswa.

Untuk menyukseskan pelaksanaan PAS SMK Muda Genteng, Ketua Panitia Sigit Pramono ST menjelaskan,”Kami menjadwal 51 guru sebagai pengawas ruang. Ditambah lagi dengan 9 petugas piket,” ujarnya.

Sehari sebelum pelaksanaan ujian, semua dewan guru dan karyawan lembur persiapan ujian. Ada yang mengepak naskah soal dan lembar jawaban. Ada pula yang menata bangku siswa di ruang kelas.

Beberapa dokumen disiapkan untuk ketertiban ujian. Antara lain Denah Ruang, Denah Tempat Duduk, Daftar Hadir Peserta, Daftar Hadir Pengawas, Lembar monitoring harian, Berita acara serah terima naskah soal, Tata tertib pengawas, dan Tata tertib peserta.

Untuk lebih menjaga kelancaran dan ketertiban ujian, maka panitia mengatur pelaksanaannya menjadi dua sesi. Sesi pertama dimulai pukul 6.30-8.30 WIB. Sesi kedua, dimulai pukul 9.00-11.00.

Semua mata pelajaran  diujikan pada PAS ini. Mulai dari pelajaran adaptif normatif, yaitu, Pendidikan Kewarganegaraan, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Bahasa Jawa, Kimia, Pendidikan Jasmani dan Kesehatan, Matematika.

Pelajaran Ismuba, Al-Islam, Kemuhammadiyahan, dan Bahasa Arab. Ditambah lagi pelajaran produktif sesuai dengan jurusannya masing-masing.

Model ujian yang diterapkan paper base test (ujian berbasis kertas). Para siswa melaksanakan ujian dengan tertib. Sebelum mengerjakan soal, pengawas membacakan tata tertib peserta ujian di depan kelas.

Penulis Taufiqur Rohman

4.4/5

Yuk gabung di SMK MUDA

Berita Terbaru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

× Informasi PPDB